Study Program Vision
Visi Program Studi
Visi Program Studi Doktor Ilmu Kedokteran Universitas Udayana adalah: “Menjadi pusat pendidikan doktor di bidang ilmu kedokteran yang Unggul, Mandiri, dan Berbudaya dalam pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi kedokteran sehingga terwujud Doktor yang menghasilkan temuan baru (novelty) bagi pengembangan ilmu kedokteran yang memiliki daya saing nasional dan internasional pada tahun 2025.”
Berikut adalah uraian tentang makna visi institusi untuk menyamakan persepsi dan pemahaman sivitas akademika tentang arah pengembangan jangka panjang Universitas Udayana.
Unggul: Menghasilkan produk-produk yang unggul dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang relevan dan berdaya saing. SDM yang dihasilkan memiliki kompetensi tinggi, daya saing, dan bijaksana dalam pengembangan ilmu pengetahuan yang dimilikinya untuk meningkatkan martabat bangsa dan negara serta kemanusiaan pada umumnya (cakra widya prawartana). Keunggulan SDM Universitas Udayana seperti ini sejalan dengan motto Universitas Udayana: taki-takining sewake guna widya yang artinya dalam menuntut ilmu wajib mengejar pengetahuan dan kebajikan hidup.
Mandiri: Pengelolaan otonom, memiliki kepribadian tangguh dan kemampuan berinteraksi dengan lingkungan yang berkembang secara dinamis.
Berbudaya: Memiliki kepekaan dan ketajaman nurani serta mampu memanfaatkan nilai-nilai luhur budaya lokal yang bersifat universal untuk berinteraksi di masyarakat.
Makna visi Program Studi Doktor Ilmu Kedokteran Universitas Udayana tersebut sangat erat kaitannya dengan kearifan lokal yang berkembang di Bali. Jika visi ini diaplikasikan akan sejalan dengan Pola Ilmiah Pokok (PIP) Kebudayaan Universitas Udayana yang juga bercirikan kearifan lokal, norma sosial dan sistem nilai yang berkembang di Bali. Dengan demikian, visi Program Studi Doktor Ilmu Kedokteran Universitas Udayana yang diwarnai kearifan lokal yang bersifat universal akan menjadi jati diri institusi untuk menghasilkan karya-karya akademik yang inovatif di tengah- tengah peradaban manusia yang berkembang sangat dinamis.
Misi Program Studi
Misi yang diemban Program Studi Doktor Ilmu Kedokteran Universitas Udayana adalah :
- Menyelenggarakan sistem pembelajaran berbasis KKNI yang ditunjang dengan teknologi komunikasi dan informasi serta sistem penjaminan mutu yang memadai agar mampu menghasilkan Doktor yang unggul, mandiri, dan berbudaya serta memiliki moral dan integritas sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
- Mengembangkan penelitian agar mampu menghasilkan temuan baru yang berkualitas.
- Menghasilkan luaran yang memiliki kemampuan untuk menciptakan konsep baru, memimpin riset, pengembangan ilmu, memecahkan masalah secara interdisipliner dan dengan konsep barunya mengadakan perubahan-perubahan di dalam lingkungan keilmuannya.
- Mengembangkan kemitraan dengan berbagai institusi pemerintah dan swasta, baik pada lokal, nasional maupun global/internasional untuk meningkatkan kapasitas dan peran serta dalam pengembangan Iptek dan nilai budaya pada tahun 2021-2025.
- Melakukan pengabdian masyarakat berdasarkan kompetensi yang dimiliki.
UDAYANA UNIVERSITY